Festival Layangan, Meriah Berhadiah

fredy 07 September 2020 08:28:37 WIB

Selasa 7 September 2020 pagi hari, Panitia Peringatan Hari Jadi Logandeng kembali melakukan pertemuan untuk khusus membahas pelaksanaan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan akhir minggu.

Untuk kegiatan kenduri masing-masing padukuhan menyiapkan satu ingkung bersama nasi uduk dan 'ubarampe', bersama sarang/tempat nasi. Kemudian Lurah Suhardi juga secara khusus menyiapkan satu paket ingkung bersama nasi tumpengnya.

Disepakati bahwa Sabtu pukul 13.00 WIB kenduri akan dilaksanakan di balai Kalurahan. Undangan ditujukan bagi lembaga dan perwakilannya, khusus pamong mengenakan pakaian gagrag Jawa sedangkan tamu undangan mengenakan batik.

Pada Minggu pagi rencannya akan diadakan kegiatan senam massal yang juga bertempat di Taman Kuliner pada pukul 7 pagi. 

Kemudian untuk Festival Layangan juga akan dimulai pada pukul 13.00 WIB hari minggu bertempat di Taman Kuliner Logandeng, utara lapangan Logandeng. Kedua kegiatan ini akan diramaikan dengan hadirnya doorprize.

Karena peserta diperkirakan cukup banyak dari wilayah Logandeng, maka khusus peserta Festival Layangan hanya untuk warga Logandeng, sedangkan yang dari luar dapat masuk menikmati segala hiburan dalam Festival ini sebagai pengunjung.

Bagi peserta festival yang mendaftarkan layangannya akan otomatis mendapatan tiket undian hadiah gratis, kemudian pengunjung yang lain yang berminat dapat juga dapat berkesempatan mendapatkan doorprize melui tiket undian.

Dalam penyelenggaraan event ini juga melibatkan pemuda Karang Taruna Manunggal Logandeng, Garda Sigab serta Sub Unit KT Padukuhan Utara.

Pada hari yang sama Selasa 7 September pukul 19.30 WIB Perwakilan Karang Taruna dan Garda melakukan koordinasi pembagian tugas, para pemuda Kalurahan ini diberikan tugas dalam pengaturan parkir dan sterilisasi lokasi dari kendaraan. Selain itu pendaftaran peserta dan mekanisme doorprize juga diserahkan ke pemuda.

Turut hadir dalam koordinasi ini Bhabinkamtibmas Logandeng Budi Santoso.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung