Logandeng Dapat Bantuan Sumur Bor

fredy 24 Agustus 2020 14:48:24 WIB

Minggu 16 Agustus 2020, dilakukan pengukuran debit air untuk penentuan letak calon sumur bor.

Bersama petugas lapangan, pengukuran debit ini turut dihadiri oleh Lurah Logandeng Suhardi, S.I.P bersama Dukuh Plembon Lor Ngadiyono dan Dukuh Pager Muji Haningtyas, S.Pd.I.

Sejak pagi petugas menggunakan metode Geolistrik dengan alat pengukur yang nantinya akan diketahui jenis lapisan tanah yang ada, sehingga dapat diperkirakan lokasi mana yang memiliki potensi debit air yang cukup.

Pengukuran ini dilakukan di 3 titik diantaranya tanah TKD Pager, alas Bulak Suren Jalakan serta alas Bulak Belik Logandeng.

Pada akhirnya diputuskan bahwa lokas calon sumur bor akan dibangun di Tanah Kas Desa (TKD) Logandeng belakang balai Padukuhan Pager.

Bantuan ini bersumber dari APBN yang pelaksananya Kementerian Energi Sumber Daya Manusia (ESDM), kegiatan ini merupakan hasil jaring aspirasi Anggota DPR RI Drs HM Gandung Pardiman.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung