Tanggap Bencana, Cegah Penyakit
fredy 09 Januari 2020 11:12:45 WIB
Pada awal tahun 2020 ini mulai masuk pada musim penghujan. Terdapat beberapa kejadian yang perlu diperhatikan kembali oleh masyarakat diantaranya hujan dan angin kencang.
Gubernur DIY Sri Sultan HB X memberikan himbauan kepada masyarakat tentang kemungkinan adanya hujan deras dan angin kencang di sekitar wilayah DIY. Berdasarkan perkiraan dari BMKG dimungkinkan tanggal 11 sampai 15 Januari akan kembali terjadi hujan disertai angin.
Berdasarkan pantauan pada 4 Januari kemarin rumah salah satu warga RT 59 Siyono Wetan mengalami kerusakan akibat hantaman angin. Dihimbau kepada warga untuk segera memangkas pohon yang berpotensi ambuk jika nantinya terkena angin kencang.
Selain itu naiknya curah hujan mengakibatkan sungai di wilayah Logandeng mulai dialiri air yang cukup banyak. Namun terdapat kendala rutin yaitu sampah yang menumpuk di sungai. Ketua komunitas Nyawiji Merti Kali Agus Dwi Haryanto kembali menekankan bahwa membuang sampah ke sungai sangatlah merugikan masyarakat sekitar itu sendiri. Agus mengajak masyarakat untuk tidak membuang sampah ke sungai.
Belakangan juga marak akan temuan ular di sekitar hunian masyarakat. Untuk mencegah berkembangya ular di sekitar rumah maka dapat dilakukan beberapa tips berikut ini.
- Menjaga kebersihan rumah dan pekarangan. Ular menyukai tempat yang lembab, tumpukan kayu dan sampah dapat menjadi yang nyaman bagi ular untuk tinggal dan bersembunyi. Untuk itu jangan biasakan menumpuk kayu/dedaunan disekitar rumah.
- Merapikan halaman rumah. Rumput yang tinggi dapat menjadi rumah bagi ular.
- Gunakan wewangian. Bau karbol pembersih lantai yang menyengat tidak disukai oleh ular, begitu pula parfum dan cuka.
- Tutup celah kecil. Ular dan tikus dapat masuk ke rumah lewat lubang kecil.
Yang terakhir waspada akan potensi penyakit demam berdarah. Masyarakat dapat melakukan beberapa tindakan pencegahan berikut ini.
- Menguras Bak Mandi.
- Membersihkan tempat penampungan air lainnya seperti pot, ember, kaleng bekas.
- Memasang kelambu saat tidur.
- Tidak menumpuk atau menggantung baju.
- Pakai obat nyamuk bakar/lotion.
- Jangan pakai pakaian yang terlalu terbuka.
- Bersihkan pekarangan sekitar rumah.
- Minta fogging pada lingkungan sekitar jika dirasa perlu.
Di Logandeng dilaporkan telah terdapat 1 warga yang terkena DB. Pemerintah setempat telah meminta puskesmas untuk investigasi dan menindaklanjuti temuan tersebut.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Hadapi Pemilukada, KPPS Logandeng Jalani Bimtek
- Relawan Tangguh Bencana Koordinasikan Bersiap Hadapi Musim Hujan
- Kunjungan Geuchik se Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara
- SE Lurah Logandeng tentang Pengawasan dan Pengendalian Minuman Ber alkohol
- KWT Mawar Siyono Tengah Juarai Festival Lumbung Mataraman 2024
- Donor Darah & Anniversary Garda Sigab ke-12
- PENETAPAN HASIL SELEKSI CALON ANGGOTA KELOMPOK PENYELENGGARA PEMUNGUTAN SUARA UNTUK PEMILIHAN BUPAT